NEWS
DETAILS
Rabu, 07 Feb 2018 17:39 - Honda Bikers Pekanbaru

Kegiatan Bikers Adventure Camp yang di laksanakan pada tanggal 03 s,d 04 februari 2018, berlokasi di sungai ajil, sungai pagar Kampar ini sukses dilaksanakan.

Soeryadi, Sales Dept.Head PT Capella Dinamik Nusantara Riau mengatakan, bikers adventure camp ini merupakan kali ke 3 yang dilaksanakan mulai dari tahun 2016 lalu, dengan adanya kegiatan ini di harapkan dapat mempererat hubungan baik sesama bikers Honda serta menjadikan komunitas Honda menjadi lebih solid lagi.

Bikers Camp kali ini di ikuti oleh 150 Orang peserta yang berasal dari Riau CBR Club (RCC), Pekanbaru Tiger Club (PETIC), Pekanbaru Riders Streetfire (PERISAI), Honda Mega Pro Club Pekanbaru (HMPC), Verza Riders Community Indonesia (VRCI), Honda City Sport Team (HCST), Honda Vario Club (HVC) dan Honda BeAT Club Pekanbaru (HBC-Pku) dan Riau Scoopy Club (RISCOOC).

Persiapan Touring

Kegiatan ini dimulai dengan touring dari MD menuju lokasi bikers camp, tahun ini ada yang berbeda karena, selain semua komunitas yang hadir, touring kali ini juga turut hadir Honda CRF 150 L.

Setibanya di lokasi camp, para bikers melakukan kerja sama dan gotong royong baik dalam menurunkan material event maupun dalam memperiapkan dan memasang tenda. Di malam harinya kegiatan semakin semarak  dengan perform dari para bikers yang di iringi oleh suara gitar, kegiatan semakin hangat ketika makan malam bersama di temani api unggun.

Pemasangan tenda

opening

makan malam bersama

Api unggun

Di pagi hari kegiatan dilanjutkan dengan outbound dan games, serta berenang di sungai ajil Kampar.

“Kegiatan ini keren banget, buat temen-temen yang gak ikut nyesel abis, tutup Mitra Sekjen HOBIKU”.

RELATED
NEWS
TOP 5 NEWS
TWITTER
FACEBOOK