NEWS
DETAILS
Rabu, 17 Sep 2025 15:28 - Honda Bikers Pekanbaru


Bangkinang, 14 September 2025 – Sebanyak 20 peserta mengikuti kegiatan Honda CRF Fun Adventure yang berlangsung di Bangkinang pada Minggu (14/9). Event ini menjadi ajang seru bagi pecinta motor trail untuk menyalurkan hobi sekaligus menikmati keindahan alam di jalur off-road khas Bangkinang.

Kegiatan ini tidak hanya menekankan pada ketangguhan motor Honda CRF dalam menaklukkan medan, tetapi juga memperkuat kebersamaan antar peserta. Dengan rute yang menantang namun aman, acara berlangsung lancar dan penuh semangat.

Selain berpetualang, peserta juga menikmati momen kebersamaan melalui sesi ramah tamah, makan bersama, serta diskusi ringan tentang dunia adventure trail.

Salah satu peserta, Eko, mengungkapkan pengalamannya:

“Event Honda CRF Fun Adventure ini luar biasa. Jalurnya seru, menantang, tapi tetap aman. Ditambah lagi suasana kebersamaan dengan teman-teman bikin acara ini makin berkesan. Semoga tahun depan ada lagi kegiatan seperti ini.” #cariaman

Dengan antusiasme peserta yang tinggi, Honda CRF Fun Adventure di Bangkinang diharapkan dapat menjadi agenda tahunan yang semakin mempererat solidaritas para penggemar motor trail di wilayah Riau.

RELATED
NEWS
TOP 5 NEWS
TWITTER
FACEBOOK